Saturday, July 4, 2009

17 Again!



Well, saya jadi suka mereview film ya.. Tapi it's okay kan, selama bisa memberi pencerahan.. hehehe.

Saya baru abis nonton 17 Again beberapa hari yang lalu. Ceritanya sederhana banget. Mengisahkan tentang Mike o'Donell yang menghadapi banyak masalah (akan bercerai dengan istrinya, nggak didengerin sama anak-anaknya, belum lagi urusan pekerjaannya yang ribet). Entah gimana, dia mendapat kesempatan untuk balik jadi 17er lagi. Kebayang gak sih.. repot, lucu, dan serunya hidupnya.. Tapi, dalam keadaannya sebagai seorang pemuda 17th, dia bisa menata kembali hidupnya. Dia bisa mendapatkan kembali perhatian dari anak-anaknya, nggak jadi cerai sama istrinya, dan mendapat sudut pandang yang lebih baik tentang kehidupan.

Memang, nggak semua orang bisa mengulang kembali kehidupannya seperti kisah Mike o'Donnel ini (yeah, namanya juga di fim-film..). Memang sih, kadang kita pengen mengulang kembali hidup kita. Ada saat kita merasa sudah menyia-nyiakan hidup yang kita miliki dan ingin mengulang kembali, tapi nggak mungkin. Yang ada kita jadi menyesali hidup .. Padahal sih, solusinya ternyata nggak susah susah banget. Kita mungkin nggak bisa memperbaiki hidup kita di masa lalu, tapi kita bisa melanjutkan hidup dan memperbaiki masa depan dengan cara hidup kita sekarang ini.

Apapun yang terjadi di masa lalu, kita mesti meyakini bahwa kita hidup di masa kini. Jangan mau dibelenggu oleh kenangan buruk, pengalaman, kesedihan, kekecewaan ataupun semua hal negatif dari masa lalu. Biarlah yang telah berlalu kita tinggalkan di belakang. Sekarang saatnya untuk menata hidup untuk masa depan.

Kita seringkali lupa bahwa kita memiliki masa kini sebagai investasi yang sangat besar. Jika kamu merasa hidupmu terjebak di masa lalu, ambil sikap untuk berubah. Nggak ada yang bisa menghalangimu jika kamu nggak mau dihalangi. Nggak ada yang bisa menghancurkan kamu jika kamu nggak mau dihancurkan. Ini hidupmu, jadi jangan biarkan siapapun merusaknya dengan apa yang mereka lakukan terhadapmu!

Sejujurnya, jika bisa, saya juga pengen balik jadi anak umur 19 tahun lagi. Tapi nyatanya, nggak bisa. Saya mungkin pernah gagal di masa lalu saya, punya kenangan buruk, begitu banyak hal negatif dari masa lalu saya. Tapi jika saya membiarkan semua itu menghalangi saya dan membuat saya hanya menangis seharian (atau berhari-hari) menyesali nasib, dunia takkan berlaku ramah pada saya. Toh kesempatan takkan datang pada orang yang hanya duduk menanti, namun kesempatan akan menghampiri siapapun yang sedang bekerja mempersiapkan dirinya menyambut peluang yang tepat..

Kesusahan akan selalu ada, tapi kita punya kebebasan yang sangat besar dalam diri kita, yaitu kebebasan untuk memilih. Jangan sampai salah memilih. Kadang, hal-hal besar dalam hidup ditentukan oleh pilihan-pilihan kecil yang kita buat. So, anggap saja tiap hari adalah hari terakhirmu di muka bumi ini.. Kira-kira apa yang akan kamu lakukan pada saat itu? Pilihlah untuk hidup tanpa penyesalan dengan selalu memilih apa yang tepat bagi dirimu!

No comments: